Error: 0xC004F061 Pada Proses Aktivasi Windows 7

06.26 / Diposting oleh Sistem Informatika /


Proses instalasi windows, versi manapun adakalanya mengalami hambatan atau bahkan kegagalan. Namun semua ada jalan keluarnya. Jika Anda menerima pesan error “0xC004F061″ ketika mencoba untuk mengaktifkan Windows 7, itu berarti Anda menggunakan product key untuk salah satu versi upgrade dari Windows 7 dan versi sebelumnya dari Windows tidak ada di komputer Anda ketika Windows 7 sudah diinstal. Untuk menginstal versi upgrade dari Windows 7, Windows Vista atau Windows XP harus terinstal pada komputer Anda. Jika drive Anda diformat sebelum memulai proses instalasi, Anda tidak akan dapat menggunakan product key upgrade untuk mengaktifkan Windows 7. Untuk mengaktifkan Windows 7, Anda harus menginstal versi sebelumnya dari Windows, kemudian instal ulang Windows 7. Untuk bantuan proses aktivasi, kunjungi ke website Microsoft Support.

Kami menyarankan Anda menginstal Windows 7 sesuai dengan versi Windows Anda saat ini. Jika Anda ingin memformat hard drive, dan Anda menggunakan versi upgrade dari Windows 7, Anda harus memulai komputer Anda menggunakan DVD upgrade Windows 7, klik Custom (advanced), dan kemudian klik Drive options (advanced).

Untuk informasi lebih lanjut tentang product key errors Windows 7, lihat “Windows 7 activation error: invalid product key”

0 komentar:

Posting Komentar

Pemandangan

Pemandangan